Bermain Game Online Tanpa Mengunduh

setiap hari teknologi berkembang, begitu juga dengan kemampuan komputer dan gadget kita. saat ini komputer dan gadget tidak hanya sebatas digunakan untuk belajar, bekerja, dan berkomunikasi saja, melainkan juga untuk bermain game online

game online gratis

namun masalahnya game online yang populer dan kekinian biasanya membutuhkan kapasitas penyimpanan internal dan RAM yang besar saat diunduh sehingga bisa menyebabkan kinerja komputer dan gadget kita menjadi berkurang. padahal bermain game online seringkali bisa dijadikan hiburan yang mudah dan murah ditengah kesibukan kita sebagai pelajar, mahasiswa, karyawan, atau wirausahawan, bahkan banyak situs yang menawarkan pengalaman bermain game online secara gratis.

saya sendiri sering meluangkan waktu beberapa menit bermain game online saat sedang bekerja. bukan maksud saya korupsi waktu kerja ya, tapi bermain game online tanpa mengunduh di komputer sudah saya jadikan kebiasaan untuk mood booster demi menjaga ritme kerja saya.

beberapa situs bermain game online tanpa mengunduh yang selama ini saya datangi antara lain :
sebenarnya masih ada banyak situs bermain game online tanpa mengunduh yang bisa kita temukan di mesin pencarian Google, tapi tiga situs diatas mungkin yang bisa saya rekomendasikan dan seharusnya sudah lebih dari cukup untuk bermain game online.

beberapa alasan saya bermain game online di situs - situs tersebut antara lain :
  1. game bisa dimainkan tanpa perlu mengunduh ke komputer atau gadget.
  2. game bisa dimainkan tanpa perlu mendaftar atau login.
  3. game bisa dimainkan tanpa membayar apapun.
  4. beberapa situs semisal plays.org tidak memasang iklan, jadi aktivitas bermain tidak terganggu.
bayangkan kita bermain game online tanpa mengunduh, mendaftar, dan membayar. sangat nyaman pastinya karena kita tidak perlu terikat secara langsung karena memang biasanya game online yang ada di situs tersebut adalah game ringan yang bisa dimainkan dalam waktu singkat.

kalaupun kita mau mendaftarkan diri secara sukarela, kita bisa saja masuk secara otomatis dengan menggunakan akun Google, Facebook, atau Twitter kita sehingga kita tidak perlu melengkapi kolom - kolom yang merepotkan.

main game online gratis

nah kalau diatas sudah saya tuliskan nama situs bermain game online tanpa mengunduh dan alasan kenapa saya senang sekali bermain game online di situs tersebut, selanjutnya saya akan berbagi informasi tentang game online yang sering saya mainkan. 

sekali lagi saya sampaikan bahwa game online yang saya maksud di artikel ini adalah game yang ringan saja ya. bukan MMORPG atau game FPS dengan tingkat ketajaman gambar yang tinggi. game story yang disajikan juga ringan, tidak banyak alternatif jalan cerita karena memang bermain game online tanpa mengunduh biasanya kita seringnya akan menemukan game dengan genre arcade, puzzle, dan board game.

jadi langsung saja, berikut ini beberapa game yang sering saya mainkan dan saya rekomendasikan buat teman - teman semua yang mungkin tertarik untuk coba bermain game online tanpa mengunduh di komputer ataupun gadget :

PAC RAT

pac rat

kalau kalian seangkatan sama saya, saya bisa membandingkan game ini dengan PAC MAN. cara mainnya sama, bahkan tampilannya juga sama. bedanya adalah disini kita memainkan tikus yang memakan keju sampai habis. cukup gunakan panah atas, bawah, kanan, dan kiri untuk mengarahkan tikus dan memenangkan setiap level.

kita akan dikasih tiga nyawa dan menghadapi tiga kucing yang siap melahap tikus kita kalau sampai tertangkap. setiap level punya bentuk labirin yang berbeda dan jalan pintas juga bertambah. meskipun game ringan tapi lumayan menantang juga.

FLIGHT SIM ATC

flight sim

game ini akan meminta kita sebagai pemain untuk mengarahkan banyak pesawat dan helikopter ke landasannya masing - masing dengan baik tanpa bertabrakan. dengan menggunakan mouse, kita bisa membuat garis dari pesawat ke landasan lurus dan helikopter ke helipad.

tantangan langsung terlihat saat kita lambat mendaratkan dan akhirnya banyak pesawat dan helikopter yang berputar - putar sehingga resiko bertabrakan jadi semakin tinggi. saya penggemar game simulator seperti Airline Manager, Ship Sim 2019, dan idle games yang dikeluarkan oleh Codigames. menurut saya Flight Sim punya konsep berbeda, namun lebih menantang dan menuntut konsentrasi kita dalam bermain.

BATTLESHIP

battleship game online

jangan membayangkan game Battleship yang ada di komputer ya karena jelas berbeda ya. game online Battleship mengajak kita bermain dengan genre board game dimana akan ada 2 susunan kotak berukuran 6 x 10 yang berhadapan.

dalam kotak tersebut kita diminta menempatkan lima kapal dengan ukuran berbeda. saat bermain kita akan secara bergantian menyerang kotak lawan yang didalamnya tersembunyi kapal mereka. yang paling cepat menghancurkan semua kapal lawan, menang. kalau jaman dulu, konsep game ini bisa saya katakan mirip minesweeper.

EXTREME OFF-ROAD CARS 2

extreme off-road cars 2

game ini sudah saya mainkan ratusan kali. ada beberapa pilihan mobil dan truk off-road yang bisa kita mainkan. dengan kendaraan tersebut kita akan diminta untuk mengikuti jalur off-road yang menantang seperti jalan berlumpur, tebing batu, jembatan kecil, belokan tajam, dan tanjakan curam.

saat bermain ini tidak jarang saya juga menggunakan tali towing untuk membantu saya menanjak atau sekedar menjaga kendaraan tetap di jalur saat melewati tebing yang sempit. game ini tampilannya sudah 3D, jadi lebih nyaman di mata. tapi kalau jaringan internet kalian lambat, game ini akan sedikit lambat saat pertama kali login.

akhirnya saya harus sampaikan bahwa bermain game online tanpa mengunduh memang target user nya adalah mereka yang bermain game dalam waktu singkat, bahkan tanpa perlu melanjutkan dilain waktu. makanya game yang tersedia biasanya ringan dan singkat.

kalau kita cek di Google memang ada banyak situs game online tersebut, bahkan ada beberapa game yang sama bisa dimainkan di situs yang berbeda. biasanya game ini sifatnya redirect dan masuk login pasti terasa lambat.

jadi buat teman - teman semua apakah sudah menemukan mau main game di situs yang mana. sudah menemukan game yang cocok dimainkan di waktu senggang. ayo kita bermain game online tanpa mengunduh demi menjaga kinerja komputer dan gadget kita tetap optimal dan aman dari virus yang biasanya nempel di file saat kita mengunduh.

akhirnya saya Bobby, pamit !

No comments:

berikan komentar anda dengan bijak. untuk memasang link anda kami sarankan menggunakan Name/URL demi kenyamanan kita bersama. salam wirausaha.

Powered by Blogger.